RAKOR TIM PUSPAGA DPMPPA KOTA PEKALONGAN

DPMPPA Kota Pekalongan melaksanakan Rapat Koordinasi PPKBM PUSPAGA ELPePar Pusat Pendidikan Keluarga Berbasis Masyarakat. " Puspaga Empati Luwes Peduli dan Partisipatif" Kota Pekalongan pada hari ini Jum'at 17 Januari 2025 pukul 08.00 Wib. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kabid PPPHAPPA dan di ikuti oleh seluruh anggota tim Puspaga Dpmppa yang terdiri dari Kemenag, Dinkes, Radar Pekalongan dan Psikologi.

Dalam kesempatan ini beliau menyampaikan terkait layanan konsultasi permasalahan pengasuhan anak dan keluarga, pemberian layanan psikoedukasi, permasalahan psikologi awal serta memberikan pembekalan persiapan pernikahan bagi anak dan pemohon dispensasi kawin. Harapannya PPKBM PUSPAGA ELPePar lebih mwningkatkan peran dalam memfasilitasi masyarakat yang membutuhkan dan meningkatkan pemahan dan kesadaran dalam pengasuhan dan perlindungan terhadap anak dan perempuan., pungkas Endah.